Peringatan HUT Pemadam Kebakaran Ke-97 di Lapangan Paseban Bantul

Berita 0

Bupati Bantul, Drs. H. Suharsono melakukan inspeksi pasukanbpbd.bantulkab.go.id – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Pemadam Kebakaran (Damkar) ke-97, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bantul menggelar upacara di Lapangan Paseban Bantul, Selasa (8/3/2016). Bertindak selaku Inspektur upacara Bupati Bantul, Drs. H. Suharsono.

Bupati Bantul, mengajak semua unsur masyarakat untuk tanggap terhadap bencana. Penanggulangan bencana harus menjadi tugas bersama antara petugas dan masyarakat.

Bagi petugas damkar, untuk selalu siap bekerja 24 jam, kebakaran bisa terjadi dimana saja dan kapan saja, penyelamatan jiwa menjadi tujuan utama. Selain pemadaman, hal lain yang lebih penting adalah pencegahan, pesannya.

1 Maret merupakan HUT Pemadam Kebakaran Nasional, untuk tahun 2016 mengambil tema “Profesionalitas Pemadam Kebakaran Hadir memberikan Pelayanan Pencegahan , Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan Sebagai Perwujudan Butir Pertama Nawa Cita

Hadir dalam acara ini Wakil Bupati Bantul H. Abdul Halim Muslih, Dandim 0729 Bantul, Danlanud Adisucipto, Danlanal Yogyakarta, Kapolres Bantul, Kajari Bantul, Ketua DPRD Bantul, Direktur Manajemen Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Kemendagri, serta Kepala SKPD se-Bantul.

Untuk peserta upacara terdiri dari TNI, Polri, Damkar Kabupaten/Kota se-DIY, Pol PP Bantul, Bansarnas, SAR Bantul, Tagana Bantul, FPRB, RAPI, Linmas, Satpam serta Pramuka, kurang lebih 700 orang.

Selesai upacara, acara dilanjutkan dengan simulasi pemadaman kebakaran oleh anggota pemadam kebakaran Kabupaten Bantul. Rangkaian acara lain yang telah dilaksanakan adalah lomba ketangkasan antar pemadam kebakaran se DI. Yogyakarta.(aka/foto fakih)

Tags:
author

Author: 

Related Posts

Leave a Reply