Pengunjung Pantai Terseret Arus, SAR Bantul Berhasil Lakukan Penyelamatan

Berita 0

Pengunjung Pantai Terseret Arus, SAR Bantul Berhasil Lakukan Penyelamatanbpbd.bantulkab.go.id – Kecelakaan laut kembali terjadi di Pantai Parangtritis, seorang pengunjung terseret arus dan masuk kepusaran palung, Minggu (7/2/2016). Beruntung, anggota Search and Rescue (SAR) Kabupaten Bantul, yang sedang bertugas berhasil melakukan penyelamatan, sehingga korban selamat.

Rini Anggota SAR Bantul, menginformasikan, korban selamat atas nama Eko Yanuari (20), kronologi kejadian berawal, saat Eko bersama rombongan dari Boyolali bermain air di Pantai Parangtritis, posisi Eko dan teman-temannya berada didaerah palung, sebelum kejadian, anggota SAR sudah memberikan peringatan, namun tidak diindahkan oleh Eko, sampai akhirnya terseret kepusaran air, jelasnya.

Pantai Parangtritis, di Kabupaten Bantul, merupakan salah satu destinasi wisata di Jogja. Setiap musim libur dapat dipastikan pengunjung sangat ramai. Namun, banyak pengunjung yang tidak mengetahui jika, pantai Parangtritis memiliki keunikan dengan adanya rip current (arus balik) yang dapat menyeret kelaut.

Kecepatan arus dapat mencapai 80 kilometer per jam, tidak hanya kuat, tetapi juga mematikan. Arus balik bisa menjadi amat kuat, karena biasanya merupakan akumulasi dari pertemuan dua atau lebih gelombang datang. Arus balik terjadi begitu cepat, bahkan dalam hitungan detik. Arus tidak hanya berlangsung di satu tempat, melainkan berganti-ganti lokasi sesuai dengan arah datangnya gelombang yang juga menyesuaikan dengan arah embusan angin dari laut menuju darat.(aka/foto Rini)

Tags:
author

Author: 

Related Posts

Leave a Reply